Selain bulan berkah yang berlimpah dengan pahala, bulan Ramadhan
ternyata juta bulan yang penuh dengan rizqi. banyak sekali
peluang-peluang bisnis yang bisa anda tangkap untuk mendapatkan
penghasilan tambahan. salah satu bisnis yang menjanjikan di bulan
Ramdahan adalah bisnis rental mobil.
Peluang
Budaya silaturahim di Indonesia sangatlah kental terutama pada saat
Ramadhan dan idul fitri. apabila kita melakukan survey di lapangan di
bulan-bulan Ramadhan dan Idul fitri sebelumnya pasti sering terjadi
kemacetan yang menggambarkan penggunaan kendaraan yang cukup tinggi.
Permintaan akan kendaraan yang tinggi juga tergambar dari tingginya
harga rental mobil di akhir bulan Ramadhan. apabila di hari biasa 250
ribu rupiah sekali rental dalam satu hari, di bulan Ramadhan dan idul
fitri bisa mencapai 500 ribu.
Mudah masuk pasar
Untuk masuk ke pasar bisnis rental mobil tidaklah sulit, apalagi tidak
perlu membutuhkan lokasi atau sewa tempat. sehingga anda bisa dengan
cepat masuk ke bisnis rental mobil tanpa membutuhkan persiapan yang
banyak.
Mobil dan Modal
Untuk mobil dan modal anda bisa melakukan kerjasama dengan para pemilik
mobil yang berkeinginan di rentalkan. atau bisa juga bekerja sama dengan
rental mobil lain. semakin cepat anda bergerak maka anda akan semakin
cepat mendapatkan peluang. Namun apabila anda memiliki cukup modal dan
berkeinginan menjalani bisnis ini secara permanen, dibulan Ramadhan
waktu yang tepat untuk memulai.
Pemasaran
Untuk pemula anda disarankan untuk memasarkan rental mobil kepada yang
anda kenal dan anda percayai, karena anda belum banyak memiliki
pengalaman menghadapi resiko kerusakan dan kehilangan. anda bisa
menggunakan media promosi gratis seperti media online atau BBM.
Ini mungkin sedikit tips bisnis ramadhan, selamat mencoba.
Sumber : Saudagarpks.com
-->
Sumber : Saudagarpks.com